Perkembangan IPTEK dalam kehidupan masyarakat pada kurun waktu satu abad terakhir telah banyak mengalami perubahan termasuk di bidang kesehatan. Banyak sekali dampak positif dan negatif IPTEK di bidang kesehatan yang perlu diketahui sebagai masyarakat modern di era sekarang ini. Hal tersebut karena dengan berkembangnya teknologi di bidang kesehatan membuat banyak produk yang tersebar.
Jadi perlu adanya wawasan mengenai apa saja dampak positif maupun negatif yang berikan. Dengan begitu dapat dilakukan tindakan yang bijak.
Dampak Positif Perkembangan IPTEK di Bidang Kesehatan
Perkembangan teknologi juga menciptakan banyak inovasi di bidang kesehatan. Salah satunya adalah munculnya berbagai peralatan canggih yang saat ini digunakan di bidang kesehatan. Lalu apa lagi dampak positif kemajuan IPTEK pada bidang kesehatan, simak berikut ini.
Membantu diagnosa yang dilakukan dokter
Kemajuan IPTEK dapat membantu dokter untuk mendiagnosa penyakit pasien dengan menggunakan alat kedokteran yang canggih. Contohnya stetoskop yang sudah menjadi alat wajib yang dimiliki dokter merupakan alat yang dapat mendeteksi denyut jantung pasien. Apabila ada kelainan maka dokter dapat langsung mengetahui dan mengatasinya.
Selain itu masih banyak lagi alat canggih di bidang kedokteran yang dapat mendiagnosa penyakit secara akurat. Dengan begitu para tenaga medis juga dapat mengetahui penanganan yang harus dilakukan dan resep obat yang harus diberikan.
Kemudahan dalam menyimpan data pasien
Dampak positif selanjutnya juga memberikan kemudahan dalam menyimpan data pasien. Tidak hanya memberikan dampak positif bagi pasien saja namun kemajuan IPTEK ini juga memberikan manfaat bagi penyedia layanan kesehatan.
Seperti yang diketahui sebelum adanya komputer mungkin semuanya dilakukan secara manual. Sementara sekarang ini semua data disimpan pada komputer yang akan memberikan kemudahan bagi penyedia layanan kesehatan.
Munculnya berbagai aplikasi konsultasi kesehatan
Di era modern ini semuanya dapat dilakukan secara online termasuk konsultasi mengenai kesehatan. Kini sudah banyak aplikasi yang akan memudahkan pasien untuk memeriksa keluhan penyakitnya. Jadi melalui aplikasi ini para pasien dapat langsung bertemu dokter serta mengetahui permasalahan kesehatannya.
Bahkan resep obat terhadap masalah kesehatan yang dikeluhkan juga akan diberikan langsung oleh dokter melalui aplikasi tersebut. Menariknya lagi obat yang dipesan akan diantar langsung ke rumah jadi pasien tidak perlu keluar rumah di kala sakit.
Mempersingkat waktu tunggu pasien
Selain aplikasi konsultasi, kini Anda juga tak perlu menunggu waktu lama lagi untuk mengantre di tempat layanan kesehatan. Pasalnya sebelum berobat Anda dapat mendaftarnya secara online sehingga dapat mempersingkat waktu tunggu. Jadi selain waktu tunggu pasien yang semakin dipersingkat, waktu penanganannya juga menjadi lebih efektif dan cepat.
Itulah dampak positif IPTEK di bidang kesehatan. Pada artikel ini akan dibahas mengenai dampak positif dan negatif IPTEK di bidang kesehatan. Lalu apa saja dampak negatif dari IPTEK itu, simak selengkapnya di bawah ini.
Dampak Negatif IPTEK dalam Bidang Kesehatan
Di samping memberikan dampak positif yang sangat bermanfaat nyatanya IPTEK juga memiliki dampak negatif di bidang kesehatan. Apa saja itu, simak berikut ini.
Mengganggu penglihatan
Salah satunya perkembangan IPTEK adalah munculnya smartphone yang digunakan masyarakat sehari-hari. Adanya smartphone kini telah menjadi kebutuhan bagi semua orang tidak hanya orang dewasa namun juga bagi anak-anak. Tidak dapat dipungkiri bahwa kehadiran smartphone memberikan kemudahan bagi aktivitas masyarakat.
Meski begitu karena penggunaan sehari-hari inilah yang memberikan dampak negatif khususnya bagi kesehatan manusia. Salah satunya yaitu pada bagian mata, terlalu sering melihat layar HP akan membuat penglihatan Anda terganggu. Apalagi bila melihatnya terlalu dekat akan menyebabkan terjadinya radiasi yang dapat membahayakan penglihatan.
Munculnya ketergantungan
Selain merusak penglihatan, dengan menggunakan smartphone terus menerus juga dapat menyebabkan ketergantungan serta kecanduan. Hal ini tentunya dapat mengganggu kehidupan sehari-hari sebab seseorang akan sulit terlepas dari HP-nya. Seperti yang diketahui sekarang ini banyak sekali anak-anak baru berusia 5 tahun yang sudah kecanduan HP hingga tidak dapat lepas dari YouTube.
Banyak tersebar informasi hoax
Seiring dengan berkembangnya teknologi juga meningkatkan arus informasi yang sangat cepat. Hal ini mempengaruhi para pengguna hingga cepat sekali percaya terhadap berita-berita yang baru saja didapat. Terkadang para pengguna banyak yang tidak bisa menyaring dan membedakan mana berita yang asli dan palsu.
Meskipun terkadang berita yang disebar memang tidak dapat dibedakan asli atau palsu. Namun tetap saja sebagai pengguna internet yang bijak sebaiknya untuk teliti dan waspada terhadap berita yang didapat. Periksa lebih lanjut terhadap berita yang diperoleh apalagi jika menyangkut masalah kesehatan.
Informasi hoax ini memang sangat mengganggu kehidupan masyarakat. Apalagi jika menyebarkan berita palsu tentang kesehatan akan menimbulkan kekhawatiran pada masyarakat.
Maraknya penyakit kanker
Meskipun peralatan canggih di bidang kedokteran akan sangat membantu mendiagnosa berbagai penyakit ataupun mendukung proses berjalannya pemeriksaan. Namun tetap saja penggunaan alat kesehatan ini ternyata juga dapat menyebabkan penyakit kanker. Hal tersebut karena banyak peralatan kesehatan yang ada mengandung zat radioaktif di mana mampu mengembangkan sel kanker pada tubuh.
Menimbulkan banyak penyakit
Penggunaan smartphone juga memberikan dampak yang tidak baik bagi kesehatan tubuh. Tidak hanya menyerang penglihatan namun juga dapat menimbulkan berbagai penyakit apalagi jika para pengguna enggan bergerak dan tidak berolahraga.
Itulah dampak positif dan negatif IPTEK di bidang kesehatan yang perlu diketahui. Semoga informasi ini bermanfaat.
Posting Komentar